Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kumpulan Aplikasi Android Download Video dan Edit Foto

Masdimass - Hai kalian pengguna Android, jumpa lagi, Pada artikel kali ini saya akan membahas tentang Aplikasi Android untuk kalian yang gemar mendownload Video dan Mengedit foto. Tentunya hal ini memiliki keuntungan loh, untuk software download video, kalian dapat menontonnya ketika tidak menggunakan jaringan internet. untuk aplikasi edit video bisa kalian gunakan untuk memperindah foto kalian atau foto bersama teman, keluarga, doi dan lain lainnya.

aplikasi download video

Aplikasi merupakan suatu subkelas dari suatu perangkat lunak komputer yang menggunakan kemampuan komputer secara langsung untuk menjalankan suatu tugas yang diinginkan pengguna (Wikipedia, 2012). Aplikasi bisa juga dikatakan sebagai penerjemah perintah-perintah yang dilakukan pengguna komputer untuk diteruskan ke ataupun diproses oleh perangkat keras. Menurut Marimin dkk. (2011:43) Aplikasi yakni program yang secara langsung mampu menjalankan proses-proses yang digunakan dalam komputer oleh pengguna. Aplikasi yaitu kumpulan dari file-file tertentu yang berisi kode program yang menghubungkan antara pengguna dan perangkat keras Komputer.

Aplikasi kerap kali juga disebut sebagai perangkat lunak, adalah program komputer yang isi instruksinya dapat diubah dengan sederhana. Aplikasi pada biasanya digunakan untuk mengontrol perangkat keras (yang kerap disebut sebagai device driver), menjalankan proses perhitungan, dan berinteraksi dengan aplikasi yang lebih mendasar lainnya (seperti sistem operasi, dan bahasa pemrograman). Secara umum aplikasi dapat dibagi menjadi 3 tingkatan yaitu tingkatan program aplikasi (application program contohnya Microsoft Office), tingkatan sistem operasi (operating system contohnya Microsoft Windows), dan tingkatan bahasa pemrograman (contohnya PHP).

Aplikasi Download Video Untuk Android

Video Downloader for FB

Aplikasi android untuk mendowload video adalah Video Downloader for FB.  Tentunya jika kalian bermain media sosial seperti facebook, kalian akan bertemu dengan video lucu, atau video lainnya. Jika kalian ingin mendownload video tersebut , kalian hanya membutuhkan aplikasi yang satu ini . aplikasi ini sangat ringan.  Aplikasi yang satu ini memiliki tampilan yang menarik dan simple. Akan tetapi pada saat kalian menggunakan aplikasi ini, maka akan banyak sekali iklan yang akan mengganggu kalian.

All Video Downloader

Aplikasi android untuk mendownload video adalah All Video Downloader.  Aplikasi yang satu ini bisa kalian gunakan untuk mendownload video dari IG,FB,dan lain lainnya. Mengapa tidak bisa mendownload video dari youtube. Karena aplikasi ini masih dalam proses perkembangan. Akan tetapi meskipun aplikasi ini terlihat baru, kalian bisa mendownload video yang memiliki format MPK,AVI,MP4 dan lain lainnya. Kekurangan dari aplikasi ini hanyalah tidak bisa mendownload video yang memiliki iklan, dan tidak memiliki fitur history.

Video Downloader for Instagram
 
Aplikasi android untuk mendownload video adalah Video Downloader for Instagram. Jadi jika kalian biasanya menemukan video lucu di instagram, kalian bisa mendownloadnya dengan menggunakan aplikasi yang satu ini. kalian tidak hanya bisa mendownload video saja loh, kalian bisa juga mendownload sebuah foto menggunakan aplikasi yang satu ini.

Youtube Go

Aplikasi android untuk mendownload video adalah Youtube Go.  Tentunya aplikasi yang satu ini merupakan bautan pihak youtube yang memiliki ukuran lebih ringan. Jika kalian menggunakan aplikasi yang satu ini, kalian akan menghemat penggunaan dari kuota milik kalian. Kekurangan dari aplikasi yang satu ini hanyalah bisa digunakan untuk Youtube saja.

Video Downloader for Facebook

Aplikasi android untuk mendownload video adalah Video Downloader for Facebook.  Aplikasi yang satu ini memiliki kemiripan dengan aplikasi Video Downloader for FB. Akan tetapi aplikasi yang satu bisa kalian gunakan untuk mendownload video dengan resolusi yang bisa kalian tentukan sendiri. Kekurangan dari aplikasi ini hanyalah bisa digunakan untuk facebook saja.

Aplikasi Edit Foto Untuk Android

aplikasi edit foto

Canva

Aplikasi untuk mengedit foto di android adalah Canva. Canva merupakan salah satu aplikasi baru, yang berawal dari aplikasi berbasis website. Kalian masih bisa menggunakan canva di website resminya yaitu Canva.com. kalian bisa membuat sebuah poster foto, mengedit foto dan lain lainnya. Kalian juga bisa membuat sebuah logo di aplikasi ini dengan bantuan fitur yang tersedia. Kalaian tidak perlu risau dengan aplikasi yang satu ini, karena aplikasi ini sudah mendapatkan rating 4.8.  Untuk ukuran aplikasi ini hanyalah 11 MB saja, OS yang bisa menggunakan aplikasi yang satu ini adalah Android 4.1.

PhotoDirector

Aplikasi untuk mengedit foto di android adalah PhotoDirector. PhotoDirector merupakan salah satu aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk mengedit sebuah foto. Seperti menambahkan filter dan fitur yang sangat menarik dari aplikasi ini adalah bisa menambahkan HDR setelah foto diambil secara otomatis. Untuk mengedit foto kalian masih bisa menggunakan multiple layer. Kalian tidak perlu ragukan lagi kemampuan aplikasi ini, karena aplikasi ini memiliki rating 4.6 (772.000).

YouCam Perfect

Aplikasi untuk mengedit foto di android adalah YouCam Perfect.  Aplikasi edit foto berikut sangat cocok digunakan oleh kalian yang sangat senang berselfi, karena setelah kalian mengambil gambar kalian bisa langsung mengedit dengan tambahan filter filter unik. Untuk aplikasi ini kalian tidak perlu ragukan kualitasnya. Karena aplikasi ini sudah mendapatkan rating 4.5 (1.675.060).

FotoRus

Aplikasi untuk mengedit foto di android adalah FotoRus. Untuk aplikasi yang satu ini bisa kalian gunakan untuk mengedit foto dengan berbagai model, kalian bisa membuat sebuah kolase, kalian juga bisa menambahkan beberapa stiker ke foto kalian, hingga berbegai filter yang bisa mempercantik foto yang kalian miliki. Aplikasi yang satu ini tidak perlu kalian ragukan lagi, karena sudah mendapatkan rating 4.5 (1.530.431)dan sudah di download lebih dari 50.000.000. Untuk ukurannya hanyalah 49 MB, tentunya sangat ringan bukan.

Photo Editor Square Fit Snap Collage Maker - Lidow

Aplikasi untuk mengedit foto di android adalah Photo Editor Square Fit Snap Collage Maker – Lidow. Aplikasi yang satu ini bisa dikatakan aplikasi serba bisa, karena aplikasi ini menyediakan fitur kamera, jadi setelah kalian mengambil gambar . kalian bisa langsung mengedit foto tersebut. Biasanya kebanyakan orang menggunakan aplikasi yang satu ini untuk membuat sebuah kolase dan lain lainnya. Diaplikasi ini kalian bisa menggunaka berbagai macam filter yang sudah disediakan oleh developer. Tidak hanya itu kalian bisa menambahkan teks hingga striker di foto tersebut.

PhotoWonder

Aplikasi untuk mengedit foto di android adalah PhotoWonder. Aplikasi yang satu ini mesti banyak digemari oleh para kaum hawa. Karena dengan menggunakan aplikasi ini kalian bisa menambah bulu mata agar terlihat lebih lentik, memutihkan kulit yang gelap, dan fitur fitur lainnya. Saya sarankan jangan sesekali memposting foto yang sudah diedit dengan aplikasi yang satu ini, jika tidak ingin banyak laki laki yang meminta untuk mengobrol dengan kalian.

Snapseed

Aplikasi pengolah foto profesional ini dirancang oleh Google. Fotografer profesional banyak yang memakai aplikasi ini. Banyak yang merekomendasikan sebagai aplikasi pengolah foto terbaik karena tools nya yang terbilang lengkap. Yang menjadi tools unggulannya yaitu membuka dan mengolah file RAW DNG tanpa merusak file raw, dan juga menyimpanya dalam bentuk RAW ataupun JPG. Tidak Cuma itu, fitur brush nya pun mempunyai pilihan seperti exposure, saturation, brightness, dan juga warmth. Filter yang dipunyanya pun termasuk lengkap, mulai dari 1960 real film dan retrolux.

Namun, meskipun sebagian besar orang menyukainya, tidak semua seperti itu. Berdasarkan beberapa orang, aplikasi ini terlalu rumit. Apalagi, Snapseed tidak mempunyai auto-save. Jadi, ketika muncul aplikasi dan fotomu belum disimpan, datanya bisa hilang. Tetapi apabila kalian benar benar serius dengan fotografi, aplikasi ini ialah yang terbaik sebab kontrol yang dipunya lebih banyak dan detail dibandingkan aplikasi lain. Menariknya lagi, seluruh fitur di atas bisa kalian peroleh secara gratis di playstore.

Adobe Lightroom

Adobe mengeluarkan Adobe Lightroom. Meskipun mempunyai banyak fungsi yang sama, fotografer profesional lebih banyak yang memilih Lightroom karena fiturnya yang lebih komplit serta menyeluruh. Mulai dari penyempurnaan warna sampai Geometri foto mampu diubah dengan aplikasi ini.

Asiknya lagi, Lightroom pun sudah mensupport ekstensi dengan file RAW. Dan dengan layanan cloud dari Adobe, file dapat disimpan secara otomatis. Layanan cloud dari Adobe pun memudahkan untuk mengakses file tersebut di aplikasi lain,termasuk di PC. Tak Hanya itu, akses menuju aplikasi lain termasuk sosial media pun lebih mudah.

Sayangnya, keunggulan diatas mesti dibayar dengan harga yang cukup mahal. Untuk memperoleh akses penuh, kalian harus berlangganan dan memperbarui langgananmu dengan membayar secara rutin… akan tetapi, kalau kalian merupakan fotografer profesional harga tersebut ialah harga yang setimpal untuk fitur yang menakjubkan.

Picsart

Singkatnya, picsart dapat dikatakan seperti gabungan antara Photoshop dan Paint. Seperti Photoshop, aplikasi ini mempunyai bermacam filter foto dan fitur atas beragam kontrol foto. sementara yang membuat picsart semacam paint ialah fitur menggambar dan brush. Tidak Cuma itu, Picsart juga mempunyai kemampuan untuk menambahkan objek seperti stiker ke dalam foto. Picsart pun mempunyai fitur built-in yang memungkinakn untuk membuat kolase. Tak Hanya itu, kalian juga bisa menambahkan text kedalam foto kalian menggunakan aplikasi ini..

Aplikasi edit foto ini bisa diperoleh secara gratis, akan tetapi untuk memperoleh fitur lengkap dan juga terbebas dari iklan, kalian bisa membayar langganan sehingga Picsart mu menjadi Picsart Gold

VSCO

Tampak seperti film. mempunyai fitur dasar seperti kontras, saturasi, dan grain. Selain itu, VSCO pun menyediakan lebih dari 200 preset yang bisa diaplikasikan ke foto. Bermacam tone warna yang ada dapat mengubah foto mu menjadi cantik dalam sekejap. Tidak Cuma itu, efek foto analog juga membuat foto dengan smartphone kelihatan seperti foto profesional.

Cara menggunakan cukup gampang. Tidak heran, banyak artis selebgram ataupun fotografer mobile yang menggunakan aplikasi ini. Namun sayangnya, apabila hanya menggunakan versi gratisnya, preset yang tersedia cukup terbatas.

Posting Komentar untuk "Kumpulan Aplikasi Android Download Video dan Edit Foto"